Daftar Hasil Pemenang Juara MotoGP Valencia Terbanyak

Siapa pemenang juara MotoGP Valencia Terbanyak? Apakah pembalap dari Spanyol atau pembalap yang bukan berasal dari Spanyol? Informasi lengkapnya akan diulas pada kesempatan kali ini, dilengkapi dengan tahun kemenangan sehingga kita bisa melihat statistic dari masing-masing pembalap yang berhasil menjadi juara di sirkuit Ricardo Tormo Valencia.

Perjalanan panjang telah dilalui oleh sirkuit Ricardo Tormo Valencia sebagai tuan rumah penyelenggara kejuaraan MotoGP, dalam prosesnya telah banyak para bintang MotoGP yang berhasil meraih juara, namun dari banyaknya bintang akan ada satu atau beberapa bintang paling bersinar, khusus di sirkuit Ricardo Tormo Valencia, pembalap tuan rumah yaitu Jorge Lorenzo merupakan bintang MotoGP paling bersinar karena prestasi cemerlangnya.

juara motogp valencia terbanyak

Pembalap asal Spanyol tersebut tercatat sebagai pemenang juara MotoGP Valencia terbanyak mengkoleksi 4 kali kemenangan, tahun 2010, 2013, 2015 dan 2016 merupakan tahun kemenangan Lorenzo di sirkuit Ricardo Tormo Valencia, sedangkan pembalap paling dekat dengan pencapaian Lorenzo adalah Dani Pedrosa, bersama tim Repsol Honda Pedrosa meraih 3 kali kemenangan pada tahun 2007, 2009 dan 2012.


Jorge Lorenzo telah membuktikan bahwa dirinya memang pantas menyandang predikat sebagai pemenang juara MotoGP Valencia terbanyak sekaligus menjadi pembalap tersukses sepanjang masa, berkat kemenangan di seri terakhir musim 2016 prestasi Lorenzo melebihi pencapaian Dani Pedrosa, dengan demikian rekor juara terbanyak MotoGP Valencia saat ini berada di genggaman Jorge Lorenzo, untuk melihat informasi lengkapnya, berikut data pembalap peraih kemenangan terbanyak di sirkuit Ricardo Tormo Valencia.

Pemenang Juara MotoGP Valencia Terbanyak
  • Jorge Lorenzo (4 kali Juara) 2010, 2013, 2015, 2016
  • Dani Pedrosa (3 kali Juara) 2007, 2009, 2012
  • Valentino Rossi (2 kali Juara) 2003, 2004
  • Casey Stoner (2 kali Juara) 2008, 2011
  • Marco Melandri (1 kali Juara) 2005
  • Garry Mccoy (1 kali Juara) 2000
  • Marc Marquez (1 kali Juara) 2014
  • Sete Gibernau (1 kali Juara) 2001
  • Troy Bayliss (1 kali Juara) 2006
  • Alex Barros (1 kali Juara) 2002
  • Regis Laconi (1 kali Juara) 1999
Kurang lengkap rasanya jika tidak dilengkapi dengan daftar juara MotoGP Valencia dari tahun ke tahun, seperti pada informasi sebelumnya bahwa pembalap asal Francis yaitu Regis Laconi merupakan pembalap paling pertama yang berhasil meraih gelar juara di sirkuit Ricardo Tormo Valencia, sedangkan musim 2015 Lorenzo berhasil berdiri di podium tertinggi sekaligus memastikan gelar juara duni MotoGP 2015, musim 2016 Lorenzo kembali menjadi juara, berikut daftar juara MotoGP Valencia dari tahun ke tahun

Pemenang Juara MotoGP Valencia dari tahun ke tahun

2016 - MotoGP - Jorge Lorenzo - Yamaha
2015 - MotoGP - Jorge Lorenzo - Yamaha
2014 - MotoGP - Marc Marquez - Honda
2013 - MotoGP - Jorge Lorenzo - Yamaha
2012 - MotoGP - Dani Pedrosa - Honda
2011 - MotoGP - Casey Stoner - Honda
2010 - MotoGP - Jorge Lorenzo - Yamaha
2009 - MotoGP - Dani Pedrosa - Honda
2008 - MotoGP - Casey Stoner - Ducati
2007 - MotoGP - Dani Pedrosa - Honda
2006 - MotoGP - Troy Bayliss - Ducati
2005 - MotoGP - Marco Melandri - Honda
2004 - MotoGP - Valentino Rossi - Yamaha
2003 - MotoGP - Valentino Rossi - Honda
2002 - MotoGP - Alex Barros - Honda
2001 - 500cc - Sete Gibernau - Suzuki
2000 - 500cc - Garry Mccoy - Yamaha
1999 - 500cc - Regis Laconi – Yamaha

Jorge Lorenzo telah memastikan diri sebagai peraih juara MotoGP Valencia terbanyak sepanjang masa, Lorenzo menutup musim 2016 dengan meraih kemenangan di sirkuit Ricardo Tormo Valencia, kita lihat di musim-musim selanjutnya apakah Dani Pedrosa mampu menyamai prestasi Lorenzo? Untuk itu jangan lewatkan keseruan balap MotoGP tahun-tahun mendatang.

Lihat Juga : Daftar Nama Pembalap Motogp 2017

0 komentar